Dinas Kominfotik NTB terima Kunjungan Kerja (Benchmarking) dari Badan Riset dan Inovasi Nasional (BRIN)

Administrasi Pemerintahan 4 bulan yang lalu 53 View

Mataram – Dinas Komunikasi, Informatika, dan Statistik (Diskominfotik) Provinsi NTB menerima kunjungan kerja dari Badan Riset dan Inovasi Nasional (BRIN) dalam rangka benchmarking penilaian Evaluasi Pengelolaan Sistem Statistik (EPSS). Kegiatan ini berlangsung di Ruang Rapat Kepala Dinas Diskominfotik dan dipimpin oleh Koordinator Bidang Statistik, Fitriyati Utami, SE, yang mewakili Kepala Dinas, kamia (22/8/2024).

Kunjungan ini merupakan bagian dari upaya BRIN untuk meningkatkan kualitas penilaian EPSS di lingkup nasional. Tim BRIN yang hadir terdiri dari perwakilan Direktorat Pengukuran Indikator Riset, Teknologi, dan Inovasi (PIRTI) sebagai sampel produsen dalam penilaian EPSS Tahun 2023 serta perwakilan dari Pusat Data dan Informasi (PUSDATIN) sebagai Walidata.

Dalam pertemuan tersebut, tim Bidang Statistik Diskominfotik NTB yang diwakili oleh Iqbal Julianto memaparkan capaian EPSS Provinsi NTB tahun 2023. Provinsi NTB mencatatkan Nilai Indeks Pengelolaan Statistik (IPS) sebesar 3,10 poin dari skala 5, yang menempatkan NTB pada urutan ketiga secara nasional. Untuk tahun ini, nilai IPS diharapkan meningkat menjadi 4,63 poin, yang akan menempatkan NTB dalam kategori "sangat baik". Iqbal juga menyoroti inovasi yang telah dilakukan oleh Diskominfotik NTB pada tahun 2024, termasuk pengembangan portal NTB Satu Data versi 2.

BRIN juga memaparkan hasil penilaian mandiri mereka untuk EPSS Tahun 2024, yang menunjukkan hasil sangat baik dengan nilai 4,64 poin, hanya selisih 0,01 poin dari ekspektasi nilai IPS Provinsi NTB. Pada tahun 2023, BRIN memperoleh nilai EPSS sebesar 2,96 poin, yang berada dalam kategori "baik".

Kunjungan ini diharapkan dapat menjadi wadah untuk bertukar pikiran dan berbagi pengalaman antara kedua institusi dalam mendukung penyelenggaraan Satu Data Indonesia di daerah masing-masing.

Bagikan: